Ditlantas Polda Sumbar Gandeng SMA Negeri 10 Padang, Tegakkan Program Zero Tawuran dan Zero Balap Liar

ALISYA NEWS
0

 

Padang, Sumatera Barat – Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Sumbar Pol H.M. Reza Chairul Akbar Sidiq, S.H., S.I.K., M.H..  menggelorakan program unggulan Zero Tawuran dan Zero Balap Liar dengan melibatkan dunia pendidikan.


Kali ini, jajaran Ditlantas melakukan koordinasi langsung bersama pihak SMA Negeri 10 Padang, Muhammad Isya,M,P,d. sebagai langkah nyata menciptakan generasi muda yang tertib, aman, dan berkarakter di jalan raya.


Dalam kegiatan koordinasi tersebut, tampak hadir sejumlah pejabat kepolisian serta pihak sekolah.


Dari jajaran Ditlantas Polda Sumbar, terlihat Perwira Polisi Wanita (Polwan) yang akrab disapa IPTU Annisa Pricilia,S ,Tr.K,.M,T.Bersama anggota Unit Kamseltibcarlantas yang selalu aktif dalam sosialisasi tertib berlalu lintas.


Turut mendampingi, I yang dikenal tegas namun humanis dalam mendekati kalangan pelajar.


Sementara dari pihak sekolah, hadir langsung Kepala SMA Negeri 10 Padang, Muhammad Isya, M, P,d. didampingi sejumlah guru, termasuk Waka Kesiswaan dan guru BK yang sehari-hari berinteraksi langsung dengan siswa dalam membina kedisiplinan.


Kegiatan ini dilakukan dalam dua bentuk, yakni audiensi di ruang kepala sekolah serta peninjauan langsung ke lingkungan sekolah.


Pada sesi tatap muka, kedua belah pihak berdiskusi tentang maraknya fenomena tawuran pelajar dan balap liar di Kota Padang.


Ditlantas Polda Sumbar menekankan pentingnya pencegahan sejak dini, dengan melibatkan guru, orang tua, dan pihak kepolisian secara berkesinambungan.


Menurut Iptu Annisa Pricilia, S,Tr,K, M.T,.perilaku tawuran dan balap liar tidak hanya membahayakan diri sendiri, tetapi juga orang lain.


Oleh karena itu, sinergi sekolah dan kepolisian sangat penting untuk membentuk kesadaran disiplin berlalu lintas sejak usia remaja.

Kepala Sekolah Muhammad Isya, M, P,d.


menyambut baik program ini dan menegaskan bahwa SMA Negeri 10 Padang siap mendukung penuh kegiatan edukasi dan sosialisasi dari pihak kepolisian.


Ia berharap, para siswanya dapat menjadi pelajar yang berprestasi tanpa terjerumus dalam perilaku menyimpang.


Selain berdiskusi, tim Ditlantas juga memberikan pesan moral kepada siswa agar selalu mengutamakan keselamatan, menaati peraturan lalu lintas, dan menjauhi aksi yang berpotensi merugikan masa depan.


Dengan adanya koordinasi ini, diharapkan program Zero Tawuran dan Zero Balap Liar benar-benar terwujud di lingkungan pelajar Kota Padang, sehingga lahir generasi emas yang tidak hanya cerdas di bidang akademik, tetapi juga disiplin, santun, dan berbudaya tertib lalu lintas.bersama, IPTU Annisa Pricilia, S.Tr.K., M.T,


Ditlantas Polda Sumbar mengingatkan kembali slogan yang selalu digaungkan:
Stop Pelanggaran, Stop Kecelakaan, Keselamatan untuk Kemanusiaan.”


HENDRI //A.J.

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)